Sambutan Kepala Sekolah
Assalamualaikum wr. wb.
Wassalamualaikum wr.wb
Alhamdulillahi robbal alamiin, tak henti-hentinya kita senantiasa mengucapkan syukur kita ke hadirat Allah SWT karena telah diberi-Nya berbagai nikmat yang tidak terhitung jumlahnya.
Dan juga kita selalu bershalawat kepada junjungan kita Nabi Muhammad SAW, dengan harapan agar kita mendapat safaat Beliau di yaumil akhir nanti.
Perkenalkan saya Yulistiono, S.Pd. Kepala SMPN 3 Rambutan yang beralamat di Jalan Kabupaten Desa Siju Kecamatan Rambutan Kabupaten Banyuasin. Saya menyambut baik hadirnya website sekolah ini yang bertujuan :1. Sebagai sarana informasi kegiatan sekolah
2. Sebagai tolak ukur agar kegiatan sekolah lebih baik lagi ke depannya.
3. Mengenalkan keadaan guru, siswa dan sarana prasarana sekolah ke publik
Semoga website ini dapat dikelola dengan baik dan memberikan manfaat yang positif bagi kita semua.
